Daftar Ponsel Android Jelly Bean Murah

OS atau sistem operasi merupakan hal yang penting bagi sebuah produk terutama sebuah ponsel atau tablet. Selain merek, kita biasanya ingin mengetahui bentuknya, kemudian OS yang dipakai, kemudian speknya, layarnya berapa inch (4 inch atau layar lebar), kameranya (5 MP atau 8 MP ataukah 12 MP), prosesornya (single core atau dual core ataukah sudah quad core), memorinya (RAM, memori internal, slot eksternal), koneksi datanya dan kemudian harganya.

Ada beberapa OS atau sistem operasi yang saat ini digunakan pada ponsel, mereka adalah: iOS, BlackBerry OS, Windows OS dan Android OS. Dan yang akan kita sampaikan disini adalah Android OS (khususnya yang versi Jelly Bean) dan yang harganya murah.


Mulai 22 Oktober 2013, ponsel Android murah semakin banyak yang beli, kenapa? Karena sejak tanggal itu BBM (BlackBerry Messenger) sudah bisa digunakan di Android OS dengan syarat: Versi OS minimal Android 4.0 (ICS). Kalau gitu yang versi Jelly Bean bisa BBM tidak? Bisa, karena Jelly Bean versinya Android 4.1 alias satu tingkat diatas ICS.

Tetapi, mungkin karena masih banyak user yang pakai Android yang versinya dibawah ICS, maka mulai 2014 (sekitar bulan Februari), akhirnya Android Roti Jahe (Gingerbread) juga bisa BBM, lihat informasi tentang BBM Android (download aplikasi, daftar ke BlackBerry ID,

Ponsel dan tablet Android murah sekarang banyak tersedia di Indonesia. Tetapi tidak semua produk Android murah akan kita sampaikan disini. Karena kita hanya fokus yang versinya Jelly Bean.

Dan produk yang ditampilkan disini juga yang mereknya terkenal seperti Samsung, LG, SONY, ZTE, Acer, Huawei dan Lenovo (dan Nokia sejak April 2014). Memang kita ketahui versi Android yang sebelumnya dapat juga di update menjadi Jelly Bean, tetapi yang kita tampilkan disini adalah Jelly Bean bawaan pabrik.


Maksud dan tujuan dibuatnya daftar ini adalah untuk memudahkan kita mencari produk-produk apa saja yang sudah pakai OS Android Jelly Bean tetapi yang murah harganya. Karenanya kita juga mengelompokkan produk-produknya dalam kelompok masing-masing merek.

Samsung Jelly Bean Murah


Samsung Galaxy Star Dual S5282
Samsung Galaxy Star Dual S5282.

Samsung Galaxy Star Dual S5282 prosesornya sudah 1 GHz dan dilengkapi dengan layar sentuh 3 inch, kamera 2 MP, bisa pakai 2 kartu SIM GSM, ada koneksi GPRS/EDGE untuk internetan dan harganya hanya Rp 799.000.

Samsung Galaxy Y Neo
Samsung Galaxy Y Neo.
Samsung Galaxy Y Neo adalah ponsel murah Samsung yang sudah sudah dilengkapi dengan jaringan 3G HSDPA dan prosesor 850 MHz. Spek lainnya hampir sama dengan Samsung Galaxy Star, yakni layar sentuh 3 inch, WiFi, bisa pakai 2 SIM dan ada kamera 2 MP. Harganya adalah Rp 950.000.

Samsung Galaxy Star Plus S7262
Samsung Galaxy Star Plus S7262.

Samsung Galaxy Star Plus S7262 adalah ponsel murah Android Jelly Bean Samsung dengan layar 4 inch capacitive multitouch screen. Spek lainnya hampir sama dengan Galaxy Star Dual S528, yakni CPU 1 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, GPRS/EDGE, WiFi, kamera 2 MP. Galaxy Star Plus S7262 yang harganya Rp 1.199.000 ini adalah ponsel versi 2 SIM dari Samsung Galaxy Star Pro GT-S7260 yang single SIM.

Samsung Galaxy Young S6310
Samsung Galaxy Young S6310.

Samsung Galaxy Young S6310 lebih baik dari pada Galaxy Star. Karena sudah mendukung 3G HSDPA untuk internetan yang lebih cepat. Spesifikasinya adalah layar sentuh 3.27 inch, kamera 3.15 MP, CPU 1 GHz, RAM 768 MB, memori internal 4 GB, WiFi dan harganya hanya Rp 1.200.000.

Samsung Galaxy Fame S6810
Samsung Galaxy Fame S6810.

Samsung Galaxy Fame S6810 adalah HP Android Jelly Bean murahnya Samsung yang dilengkapi dengan kamera utama 5 MP dan kamera sekunder VGA. Spesifikasi lainnya adalah: layar sentuh 3.5 inch, prosesor 1 GHz, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, 3G HSDPA, WiFi dan harganya ialah Rp 1.650.000.

Samsung Galaxy Infinite
Samsung Galaxy Infinite.

Samsung Galaxy Infinite adalah adalah ponsel Android Jelly Bean dengan fitur unggulan: Bisa pakai kartu CDMA dan GSM, layar sentuh 4 inch, CPU dual core 1.2 GHz, kamera 3.15 MP, RAM 768 MB, memori internal 4 GB + microSD, EVDO Rev A, GPRS/EDGE dan WiFi. Harga baru Rp 1.850.000.

Samsung Galaxy Ace 3
Samsung Galaxy Ace 3.

Samsung Galaxy Ace 3 adalah ponsel Android Jelly Bean murah dengan harga baru Rp 1.999.000 yang dilengkapi dengan layar sentuh 4 inch, CPU dual core 1 GHz, memori internal 4 GB, slot microSD, RAM 1 GB, 3G HSDPA, WiFi, kamera utama 5 MP dan kamera sekunder VGA.

LG Jelly Bean Murah


LG Optimus L1 II E410
LG Optimus L1 II E410.
LG Optimus L1 II E410 adalah HP branded 3G termurah yang pakai OS Android Jelly Bean. Layarnya berukuran 3 inch, CPU sudah 1 GHz, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, ada sot microSD, jaringan 3G HSDPA, WiFi dan punya kamera 2 MP. Harganya: Rp 799.000.

LG Optimus L3 II E425
LG Optimus L3 II E425.

LG Optimus L3 II E425 ini adalah HP murah dengan OS Android Jelly Bean, layar sentuh 3.2 inch, CPU 1 GHz, sudah 3G, ada WiFi, kamera 3.15 MP dan harganya Rp 1.149.000.

LG Optimus L3 II Dual E435
LG Optimus L3 II Dual E435.

LG Optimus L3 II Dual E435 ini adalah versi 2 SIM dari L3 II E425, layarnya, kameranya, prosesornya, memorinya, koneksi datanya dan baterainya sama. Harganya Rp 1.249.000.

LG Optimus L4 II E440
LG Optimus L4 II E440.
LG Optimus L4 II E440 ini hanya mendukung 1 SIM, layarnya 3.8 inch, kameranya 3.15 MP, prosesornya 1 GHz, ada 3G dan WiFi. Harganya Rp 1.499.000.

LG Optimus L4 II Dual E445
LG Optimus L4 II Dual E445.
LG Optimus L4 II Dual E445 ini versi dual SIM dari LG Optimus L4 II E440. Speknya sama, hanya beda 1 SIM dengan 2 SIM, tetapi bentuk dan harganya beda, harganya ialah Rp 1.599.000.

LG Optimus L5 II Single SIM
LG Optimus L5 II Single SIM.

LG Optimus L5 II E450 adalah HP GSM single SIM dengan layar sentuh 4 inch, prosesor 1 GHz, kamera 5 MP, 3G, WiFi dan harganya Rp 1.899.000.

LG Optimus L5 II Dual E455
LG Optimus L5 II Dual E455.

LG Optimus L5 II Dual E455 ini adalah versi dual SIM dari Optimus L5 II E450. Spek layar, kamera dan prosesornya sama, tetapi bentuknya beda dan harganya Rp 1.999.000.

SONY Jelly Bean Murah


Sony Xperia E
Sony Xperia E.

Sony Xperia E adalah satu-satunya HP murah Sony yang pakai OS Android Jelly Bean. Dilengkapi dengan layar sentuh 3.5 inch, CPU 1 GHz, memori internal 4 GB, microSD, RAM 512 MB, 3G, WiFi dan kamera 3.15 MP. Harganya ialah Rp 1.399.000.

Sony Xperia E1
Sony Xperia E1.

Sony Xperia E1 Single SIM adalah ponsel Android Jelly Bean murah harga Rp 1.699.000 yang dilengkapi dengan layar sentuh 4 inch, prosesor dual core 1.2 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera 3.15 MP, jaringan 3G HSDPA dan koneksi WiFi.

Sony Xperia E1 Dual SIM
Sony Xperia E1 Dual SIM.

Sony Xperia E1 Dual SIM adalah ponsel murah dengan harga baru Rp 1.799.000. Sesuai dengan namanya Xperia E1 Dual SIM dilengkapi Dual SIM GSM dan fitur lainnya adalah OS Android Jelly Bean, layar sentuh 4 inch, prosesor dual core 1.2 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera 3.15 MP, Dual SIM GSM, jaringan 3G HSDPA dan WiFi.

ZTE Jelly Bean Murah


ZTE Grand X
ZTE Grand X.

ZTE Grand X adalah satu-satunya ponsel murah ZTE yang pakai OS Android Jelly Bean. Ponsel ini sudah menggunakan layar sentuh 4.3 inch yang didukung dengan CPU dual core 1 GHz, kamera 5 MP, jaringan 3G dan koneksi WiFi. Harga barunya adalah Rp 1.599.000.

Acer Jelly Bean Murah


Acer Liquid Z2
Acer Liquid Z2.

Acer Liquid Z2 adalah ponsel murah Acer yang pakai OS Android Jelly Bean. Speknya adalah layar sentuh 3.5 inch, kamera 5 MP, prosesor 1 GHz, RAM 512 MB, 3G, WiFi. Harga barunya adalah Rp 866.900.

Acer Liquid Z3
Acer Liquid Z3.

Acer Liquid Z3 adalah ponsel murah dengan OS Android Jelly Bean, CPU dual core 1 GHz, layar sentuh 3.5 inch, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, microSD, jaringan 3G HSDPA, koneksi WiFi dan kamera 3.15 MP. Harganya yang baru adalah Rp 799.000.

Acer Liquid Z4
Acer Liquid Z4 (Acer Liquid Z160).

Acer Liquid Z4 atau Acer Liquid Z160 adalah smartphone Android Jelly Bean murah dengan layar sentuh 4 inch, prosesor dual core 1.3 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera 5 MP, jaringan 3G HSDPA dan koneksi WiFi. Harganya yang baru adalah Rp 899.000.

Acer Liquid Z5
Acer Liquid Z5.

Acer Liquid Z5 adalah smartphone Android Jelly Bean murah dengan harga baru Rp 1.699.000 yang dilengkapi dengan layar sentuh 5 inch, prosesor dual core 1.3 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera utama 5 MP, kamera sekunder VGA, 3G HSPA+ dan WiFi.

Acer Iconia Tab B1-A71
Acer Iconia Tab B1-A71.

Acer Iconia Tab B1-A71 adalah tablet murah Android Jelly Bean dengan CPU dual core 1.2 GHz, layar sentuh 7 inch, RAM 512 MB, microSD, kamera VGA, WiFi dan Bluetooth. Harga barunya Rp 1.099.000 untuk yang memori internal 8 GB dan Rp 1.199.000 untuk yang 16 GB.

Acer Iconia Tab A1
Acer Iconia Tab A1.

Acer Iconia Tab A1 adalah tablet murah yang dilengkapi dengan OS Android Jelly Bean, CPU quad core 1.2 GHz, layar sentuh 7.9 inch, memori internal 16 GB, microSD, RAM 1 GB, kamera utama 5 MP, kamera sekunder VGA, jaringan 3G dan koneksi WiFi. Harga barunya Rp 1.999.000.

Huawei Jelly Bean Murah


Huawei Ascend Y511
Huawei Ascend Y511.

Huawei Ascend Y511 adalah ponsel Android Jelly Bean murah dengan harga Rp 1.445.000 yang dilengkapi dengan layar sentuh 4.5 inch, CPU dual core 1.3 GHz, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, slot microSD, kamera utama 3.15 MP dan kamera sekunder VGA, jaringan 3G dan koneksi WiFi.

Huawei Ascend Y300
Huawei Ascend Y300

Huawei Ascend Y300 sudah dilengkapi dengan CPU dual core 1 GHz, layar sentuh yang luasnya 4 inch, kamera utama 5 MP dan kamera sekunder VGA, RAM 512 MB, 3G, WiFi. Harganya hanya Rp 1.499.000.

Huawei Ascend G510
Huawei Ascend G510.

Huawei Ascend G510 ini layar sentuhnya sudah 4.5 inch, CPU sudah dual core 1.2 GHz, RAM 512 MB, 3G, WiFi dan dilengkapi dengan dual kamera, yang utama 5 MP dan yang sekunder masih VGA. Harganya Rp 1.899.000.

Huawei Ascend G525
Huawei Ascend G525.

Huawei Ascend G525 adalah ponsel murah Rp 1.965.000 yang selain pakai OS Android Jelly Bean juga sudah didukung dengan prosesor quad core 1.2 GHz dan dilengkapi dengan layar sentuh 4.5 inch, memori internal 4 GB, RAM 1 GB, slot microSD, 3G, WiFi, kamera utama 5 MP dan kamera sekunder VGA.

Lenovo Jelly Bean Murah


Lenovo A7-30 A3300
Lenovo A7-30 A3300.

Lenovo A7-30 A3300 adalah tablet Android Jelly Bean murah Rp 1.499.000 yang menawarkan prosesor quad core 1.3 GHz, RAM 1 GB, memori internal 8 GB, slot microSD, slot SIM GSM, koneksi GPRS/EDGE, WiFi, layar sentuh 7 inch, kamera utama 2 MP dan kamera sekunder VGA.

Lenovo A316i
Lenovo A316i.

Lenovo A316i adalah smartphone Android Jelly Bean murah dibawah Rp 1 juta (Rp 999.000) yang dilengkapi dengan layar sentuh 4 inch, CPU dual core 1.3 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera 2 MP, 3G HSDPA dan WiFi.

Lenovo A369i
Lenovo A369i.

Lenovo A369i adalah ponsel Android Jelly Bean murah Rp 999.000 yang didukung dengan layar sentuh 4 inch, CPU dual core 1.3 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera 2 MP, Dual SIM GSM, 3G HSDPA dan WiFi.

Lenovo A516
Lenovo A516.

Lenovo A516 adalah HP Android Jelly Bean murah harga Rp 1.549.000 dengan layar sentuh 4.5 inch, CPU dual core 1.3 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, 3G HSDPA, WiFi, kamera utama 5 MP dan kamera sekunder VGA.

Lenovo IdeaTab A1000
Lenovo IdeaTab A1000.

Lenovo IdeaTab A1000 adalah tablet murah dengan layar sentuh 7 inch, CPU dual core 1.2 GHz, RAM 1 GB, microSD, WiFi, Bluetooth, USB on-the-go, kamera VGA. Harga barunya adalah Rp 1.399.000 (untuk yang memori internal 4 GB).

Lenovo P770
Lenovo P770.
Lenovo P770 adalah HP Android Jelly Bean dengan harga baru Rp 1.999.000. Fitur unggulannya yang lain adalah layar 4.5 inch, kamera 5 MP dan VGA, CPU dual core 1.2 GHz dan RAM 1 GB, 3G dan WiFi.

Lenovo A706
Lenovo A706.

Lenovo A706 ini adalah ponsel Jelly Bean murah branded yang sudah menggunakan CPU Quad Core (dengan kecepatan 1.2 GHz). Layar sentuhnya jenis IPS LCD dengan luas 4.5 inch, dual kamera (5 MP dan VGA), mendukung dual SIM GSM, 3G HSDPA dan WiFi. Harga barunya adalah Rp 1.999.000.

Lenovo S890
Lenovo S890.
Lenovo S890 adalah phablet Android Jelly Bean murah dengan harga baru Rp 1.899.000. Fitur unggulannya yang lain adalah layar 5 inch, kamera 8 MP, prosesor dual core, memori internal 4 GB, RAM 1 GB, slot microSD, dual SIM GSM, 3G dan WiFi.

OPPO Jelly Bean Murah


Oppo Joy
Oppo Joy.

Oppo Joy adalah smartphone Android Jelly Bean murah harga sejutaan yang dilengkapi dengan layar sentuh 4 inch, prosesor Dual Core 1.3 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, slot microSD, kamera utama 3 MP, kamera sekunder VGA, jaringan 3G HSDPA dan WiFi. Harganya adalah Rp 1.699.000.

Oppo Neo
Oppo Neo.

Oppo Neo adalah smartphone Android Jelly Bean murah yang dilengkapi dengan layar sentuh 4.5 inch, prosesor dual core 1.3 GHz, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, slot microSD, kamera utama 5 MP, kamera depan 2 MP, jaringan 3G HSDPA dan WiFi. Harganya adalah Rp 1.999.000.

OPPO Find Muse
OPPO Find Muse.

OPPO Find Muse adalah ponsel murah Android Jelly Bean. Full layar sentuh 4 inch, CPU Dual Core 1.2 GHz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB, microSD, kamera utama 3.2 MP dan kamera sekunder VGA, 3G HSDPA dan WiFi. Harganya adalah Rp 1.699.000.

OPPO Find Piano
OPPO Find Piano.

OPPO Find Piano adalah ponsel murah yang didukung dengan OS Android Jelly Bean, CPU dual core 1 GHz, layar sentuh 4 inch, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, microSD, kamera utama 5 MP, kamera sekunder VGA, 3G dan WiFi. Harganya adalah Rp 1.999.000.

Asus Jelly Bean Murah


Asus Memo Pad
Asus Memo Pad.

Asus Memo Pad adalah tablet Android Jelly Bean murah yang harga barunya hanya Rp 1.199.000. Fitur utama tablet Asus ini adalah: CPU 1 GHz, layar sentuh 7 inch, RAM 1 GB, memori internal 8 GB, microSD, kamera 1 MP dan WiFi.

Nokia Jelly Bean Murah


Nokia X
Nokia X.

Nokia X adalah ponsel pertama Nokia yang pakai Android OS. Ponsel murah yang sempat dikenal sebagai Nokia Normandy ini memiliki spesifikasi sebagai berikut: OS Android Jelly Bean dengan antarmuka Nokia X platform 1.0 UI, layar sentuh 4 inch, CPU dual core 1 GHz, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, slot microSD, kamera 3.15 MP, jaringan 3G HSDPA dan koneksi WiFi. Harganya Rp 1.299.000 (hijau dan merah), atau Rp 1.379.000 (putih), atau Rp 1.500.000 untuk yang warna hitam.

Title : Daftar Ponsel Android Jelly Bean Murah
Description : OS atau sistem operasi merupakan hal yang penting bagi sebuah produk terutama sebuah ponsel atau tablet. Selain merek, kita biasanya ingin m...

0 Response to "Daftar Ponsel Android Jelly Bean Murah"

Posting Komentar